Jakarta – Keberanian dan bakat akting Kirsten Dunst kembali menarik perhatian penggemar dan para penonton dalam film terbarunya, “Civil War”.
Dalam film distopia karya A24, Kristen Dunst mengambil peran utama sebagai Lee Smith, seorang jurnalis perang yang berani.
Kristen Dunst, yang sebelumnya dikenal lewat perannya dalam film-film seperti “Spider-Man” dan “Melancholia”, membawa karakter Lee Smith ke dalam dimensi emosional yang sangat mendalam.
Dengan keberaniannya dalam mengungkap kebenaran, dia berhasil memberikan nuansa kompleks pada karakternya, memperkaya pengalaman penonton dalam menikmati perjalanan yang mencekam dalam “Civil War”.
“Civil War”, menceritakan kisah tiga jurnalis yang memutuskan untuk melintasi Amerika Serikat, kala itu porak poranda akibat perang saudara yang mengguncang negara.
Ditemani oleh rekan-rekan jurnalisnya, Joel (diperankan oleh Wagner Moura) dan Sammy (diperankan oleh Stephen McKinley), Kristen Dunst menunjukkan karakter Lee Smith dalam menghadapi situasi yang mengancam nyawa.
Film yang ditulis dan disutradarai oleh Alex Garland ini menggambarkan masa depan kelam, di mana kehancuran dan kecemasan merajalela.
Namun, melalui peran Kristen Dunst, para penonton disuguhkan dengan cerita yang tidak hanya menggugah hati, tetapi juga memperkuat penghayatan akan artinya persahabatan, pengorbanan, dan keberanian di tengah-tengah kekacauan.
Kehadiran Kirsten Dunst dalam “Civil War” tidak hanya memberikan warna tersendiri bagi film ini, tetapi juga menegaskan kembali keunggulan aktingnya di atas layar bioskop.
“Civil War” telah tayang di bioskop Indonesia sejak 30 April 2024, dan menjadi salah satu film yang tidak boleh dilewatkan bagi para penggemar dunia sinematik. Pastinya, film ini akan memberikan pengalaman menggugah hati dan meninggalkan kesan mendalam bagi para penontonnya.