Kukar Meriah di Sleman Eroh Bebaya #6

redaksi

Foto : Suasana Event Eroh Bebaya

Akupedia.id, TENGGARONG – Festival Eroh Bebaya #6 yang digelar oleh Dinas Pariwisata Kutai Kartanegara (Dispar Kukar) dan Ikatan Pelajar Mahasiswa (IPM) Kukar di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) berlangsung meriah.

Selama dua hari, acara ini memamerkan kekayaan budaya lokal dan olahraga tradisional yang berhasil menarik perhatian warga Yogyakarta dan wisatawan asing di Lapangan Parkir Denggung Sleman pada tanggal 7-8 Juni 2024.

Eroh Bebaya menyuguhkan berbagai kegiatan menarik, termasuk dialog wisata, lomba olahraga tradisional seperti bakiak, begasing, dan egrang, serta pameran stand UKM dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD). Pengunjung juga bisa menikmati makanan khas Kutai seperti kue cincin dan kue kroncong secara gratis.

Pelaksana Tugas (Plt) Kadispar Kukar, Sugiarto, menyatakan bahwa Festival Eroh Bebaya merupakan upaya penting untuk memperkenalkan dan mempromosikan kekayaan budaya dan pariwisata Kukar.

“Acara ini menjadi momen penting bagi Dispar Kukar. Kami berharap Kukar dapat menjadi tujuan wisata favorit bagi masyarakat Yogyakarta,” ucapnya.

Sugiarto menambahkan bahwa keberhasilan Eroh Bebaya Jogja dan Etam Begenjoh Malang sebelumnya menunjukkan potensi besar untuk acara-acara serupa di masa mendatang.

“Kami berencana untuk membuat event-event berikutnya lebih meriah dengan melibatkan berbagai pihak,” ujarnya.

Ketua Panitia Eroh Bebaya, Nathia Natalie, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Kukar atas dukungan yang luar biasa.

“Terima kasih kepada Dispar Kukar atas semua dukungan, mulai dari pembiayaan hingga fasilitas. Kami sangat senang dengan suksesnya acara ini dan berharap dapat menggelar event serupa yang lebih meriah di masa depan,” tandasnya.

Penulis : Reihan Noor

Bagikan:

Tinggalkan komentar